November 23, 2022 | BPS Activities
REKRUTMEN CALON PETUGAS PENGOLAHAN PENDATAAN AWAL
REGISTRASI SOSIAL EKONOMI (REGSOSEK) BADAN PUSAT STATISTIK
KABUPATEN SERANG TAHUN 2022
Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Serang akan melaksanakan pengolahan dokumen hasil Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek 2022) pada awal Januari s.d akhir Maret 2023. Pengolahan direncanakan akan dilaksanakan di Universitas Primagraha (UPG), Komplek Griya Gemilang Sakti, Jl. Trip Jamaksari No. 1A, Kaligandu, Kec. Serang, Kota Serang. Untuk kegiatan tersebut, dibutuhkan petugas pengolahan sebanyak 173 orang.
Adapun persyaratan dan kualifikasi calon petugas pengolahan Pendataan Awal Regsosek adalah sebagai berikut:
a. Sehat jasmani dan rohani;
b. Disiplin dan berkomitmen mengikuti kontrak yang disepakati;
c. Diutamakan tidak berstatus sebagai aparatur sipil negara (ASN);
d. Diutamakan berasal dari mitra statistik yang sudah berpengalaman;
e. Diutamakan minimal lulus SMA atau sederajat;
f. Diutamakan berumur 18 s.d. 40 tahun;
g. Bersedia mengikuti setiap tahapan seleksi;
h. Memiliki email aktif;
i. Mengikuti pelatihan petugas pengolahan Pendataan Awal Regsosek;
j. Bersedia untuk bertugas sesuai shift yang telah ditentukan.
- Shift 1 : Pukul 08.00 s.d 15.00 WIB
- Shift 2 : Pukul 15.00 s.d 22.00 WIB
Calon petugas pengolahan Pendataan Awal Regsosek melakukan pendaftaran online ke website SOBAT BPS (mitra.bps.go.id) dari tanggal 23 s.d 30 November 2022 atau sampai kuota terpenuhi yaitu 346 orang (dua kali kuota yag dibutuhkan), tata cara pendaftaran bisa dilihat di http://s.bps.go.id/cara_reg3604
BPS Kabupaten Serang akan memanggil Calon Petugas yang dinyatakan lulus seleksi administrasi untuk mengikuti tahapan berikutnya, Nama calon petugas yang lulus seleksi administrasi akan diumumkan pada tanggal 5 Desember 2022 di website atau media sosial BPS Kabupaten Serang.
Keputusan Panitia bersifat mengikat dan tidak dapat diganggu gugat. Hal-hal terkait informasi rekrutmen petugas dapat menghubungi (WA) : 087736042020.
Panitia Perekrutan Petugas Pengolahan Pendataan Awal Regsosek
BPS Kabupaten Serang
Download:
Related News
Rekrutmen Calon Petugas Pengolahan Pendataan Awal Regsosek 2022 Telah Ditutup
Pengumuman Akhir Hasil Rekrutmen Petugas Pengolahan Regsosek 2022
Pengumuman Tahap I Rekrutmen Petugas Pengolahan Regsosek 2022
Rekrutmen Calon Petugas Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) 2022
Pengumuman Daftar Nama Calon Petugas Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) Tahun 2022
Pengumuman Hasil Seleksi Tahap II Calon Petugas Pengolahan Regsosek 2022
BPS-Statistics Indonesia
Badan Pusat Statistik Kabupaten Serang (Statistics Serang Regency)Jl. Kaserangan-Pengampelan No.7 Ciruas
Kabupaten Serang 42182 Telp/Fax: (0254)282902 email: bps3604@bps.go.id
About Us